Headlines News :
Home » » Jurusan TI Polnes Adakan Kuliah Perdana Angkatan 2013

Jurusan TI Polnes Adakan Kuliah Perdana Angkatan 2013

Written By Kabar Kampusku on Sabtu, 30 November 2013 | 22.34

KABAR KAMPUSKU - Ospek jurusan mahasiswa baru, kegiatan tersebut mungkin bagi para mahasiswa baru merupakan momok menakutkan tersendiri, karena biasanya kegiatan seperti ini akan menjadi ajang balas dendam senior kepada juniornya dan karena hal itu, kerap menimbulkan dendam baru yang terus berbuntut di tahun-tahun berikutnya.

Namun, berbeda dengan kegiatan ospek mahasiswa baru yang ada di berbagai jurusan Politeknik Negeri Samarinda, tanpa terkecuali jurusan Teknologi Informasi. Kegiatan ospek jurusan di Politeknik Negeri Samarinda (Polnes) yang lebih kenal dengan sebutan Kuliah Perdana tersebut diadakan dengan tujuan untuk lebih mengenalkan para mahasiswa baru pada lingkungan kampus Polnes dan lebih mendekatkan para mahasiswa baru kepada kakak tingkatnya.

Kegiatan Kuliah Perdana di jurusan Teknologi Informasi Polnes yang dilakasanakan pada (07/09) ini berisi tentang pengenalan lingkungan kampus, materi-materi tentang robotika dan gambaran apa saja kegiatan yang akan dilakukan mahasiswa nantinya ketika telah benar-benar memasuki dunia perkuliahan di jurusan Teknologi Informasi.

Banyak hal-hal positif yang dapat diambil dari kegiatan tersebut. Tidak ada sama sekali kegiatan-kegiatan yang merugikan, seperti hukuman fisik yang terjadi. Jikapun ada sanksi, itu hanya berupa hukuman ringan, seperti berjoget, yang bertujuan untuk melatih kepercayaan diri para mahasiswa baru dan mencairkan suasana antara mahasiswa baru dan para senior.

Penulis: Ulfa
Editor: Arief
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Buletin Edisi Perdana

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Kabar Kampusku - All Rights Reserved